Klarifikasi Mama Enembe: Tidak Benar, Saya Tunggu Pj Gubernur Berjam-Jam dan Pulang Menangis

JAYAPURA |PAPUA TIMES- Istri mendiang mantan Gubernur Papua Lukas Enembe, Yulce Wenda mengklarifikasi pernyataan ASN Papua tentang dirinya yang dikatakan menangis akibat menunggu berjam-jam ketika ingin menemui Penjabat Gubernur Papua, Dr. Ridwan Rumasukun.

Dalam keterangan resminya, Mama Yulce menegaskan bahwa pernyataan oknum PNS tersebut tidak benar dan merupakan pencemaran nama baik.

SIAPA CALON GUBERNUR PAPUA 2024-2029, PILIHAN ANDA
  • Dr. BENHUR TOMI MANO | YERMIAS BISAI,S.H 53%, 55539 votes
    55539 votes 53%
    55539 votes - 53% of all votes
  • KOMJEN POL MATHIUS D FAKHIRI,SIK | ARYOKO RUMAROPEN 47%, 50051 vote
    50051 vote 47%
    50051 vote - 47% of all votes
Total Votes: 105590
26 November 2024
Voting is closed

Yulce mengatakan selama koordinasi dengan Pj Gubernur Papua,Dr. Ridwan Rumasukun, dirinya tidak pernah ditolak atau menunggu berjam-jam di lantai III Kantor Gubernur Dok II Jayapura. Sehingga pernyataan oknum ASN saat berorasi ketika demo ASN di Kantor Gubernur 3 April 2024 lalu, merupakan pernyataan keliru dan merupakan fitnah.

“Pernyataan salah seorang ASN saat berorasi ketika demo PNS tanggal 3 April 2024 menyatakan bahwa mama Gubernur Lukas Enembe, Yulce Wenda dari jam tiga sore sampai jam 6 malam menunggu Pj Gubernur Papua hingga pulang menangis adalah orasi atau pernyataan yang keliru dan tidak benar. Kenyataannya, Saya diterima dengan baik dan tidak harus menunggu berjam-jam atau tiga jam didepan ruangan Pj Gubernur Gubernur di lantai III. Jadi pernyataan itu tidak benar,”ungkap Mama Yulce, Rabu 24 April 2024 di Jayapura.

Ia menegaskan bahwa pernyataan yang diutarakan oknum PNS tersebut telah merugikan dan mencemarkan nama baik keluarga mantan Gubernur Lukas Enembe. Oleh karena itu, yang bersangkutan akan dilaporkan ke aparat hukum.

“Orasi Oknum tersebut telah mencemarkan nama baik keluarga besar bapak mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe, sehingga kami akan membawa langkah hukum atas pencemaran nama baik tersebut. Apalagi pernyataan pencemaran baik tersebut telah beredar di media sosial seperti tiktok, facebook dan lainnya,”tegas Yulce.

Mama Yulce menegaskan bahwa untuk bertemu dengan Pj Gubernur Papua tidaklah sulit. Apalagi Pj Gubernur selalu memberikan pelayanan yang baik, sama dengan pelayanan kepada warga masyarakat Papua yang ingin berkordinasi ataupun ingin bertemu Pj Gubernur.

“Sekali lagi saya ingin tegaskan bahwa untuk bertemu pak Pj Gubernur tidak lah sulit seperi yang diisukan. Kami dan juga saya kira masyarakat, mudah dan gampang bertemu pak Pj Gubernur Papua karena beliau terbuka dan menerima kami dan masyarakat dengan baik,”ungkapnya.

Ditambahkannya bahwa hubungan antara keluarga Enembe dan Pj Gubernur Papua sangat baik. Oleh karenanya, untuk berkoordinasi maupun bertemu dengan Pj Gubernur tidak sulit.”Harus dipahami bahwa Pj Gubernur sebagai kepala pemerintahan tentu punya jadwal yang padat untuk bekerja. Tetapi saya kira beliau juga sangat terbuka dan selalu menerima masyarakat. Seperti kami juga diterima dengan baik,”kata Yulce.

Ia mengajak masyarakat untuk mendukung Pj Gubernur dan jajarannya yang saat ini bekerja dengan penuh dedikasi membangun Tanah Papua. “Saya ajak seluruh elemen masyarakat di Papua, mari kita dukung Pj Gubernur dan jajaran yang ada saat ini yang penuh dedikasi dan tanggung jawab membangun Tanah Papua,”tandasnya.

Editor | HANS BISAY

Komentar