Pemprov Papua Buka Pendaftaran Beasiswa Otsus 2020

JAYAPURA (PTIMES)- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua melalui Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) resmi membuka pendaftaran dan seleksi beasiswa siswa unggul Papua dan beasiswa dokter spesialis afirmasi Otsus Papua 2020.

Hal itu sebagaimana surat resmi Pemprov Papua nomor 422.5/13048/SET tentang Pendaftaran dan Seleksi Beasiswa Dokter Spesialis Afirmasi Otsus Papua 2020 dan surat nomor 422.5/13049/SET tentang pendaftaran dan seleksi beasiswa siswa unggul Papua 2020.

SIAPA CALON GUBERNUR PAPUA 2024-2029, PILIHAN ANDA
  • Dr. BENHUR TOMI MANO | YERMIAS BISAI,S.H 53%, 55539 votes
    55539 votes 53%
    55539 votes - 53% of all votes
  • KOMJEN POL MATHIUS D FAKHIRI,SIK | ARYOKO RUMAROPEN 47%, 50051 vote
    50051 vote 47%
    50051 vote - 47% of all votes
Total Votes: 105590
26 November 2024
Voting is closed

Dalam surat yang ditandatangani DR. M Ridwan Rumasukun,SE,MM selaku Pj.Sekretaris Daerah Provinsi Papua itu menyebutkan bahwa Beasiswa bagi putra-putri asli Papua tersebut dibuka khusus untuk siswa-siswa asli Papua yang telah menyelesaikan pendidikan tingkat Sekolah Menengah Umum (SMU).

Dan mahasiswa/mahasiswi asli Papua yang telah menyelesaikan pendidikan sarjana kedokteran serta telah lulus sertifikasi dan registrasi profesi sebagai dokter yang telah mengabdi sedikitnya selama satu tahun di wilayah Provinsi Papua.

“Program ini dikhususkan bagi OAP yang bermarga asli dari suku-suku di papua ydan terlah menyelesaikan penddikan sekolah menbengah umum tahun 2020 untuk mendapatkan kesempatan melanjutkan pendidikan keluar negeri.”

Khusus untuk beasiswa Otsus untuk siswa unggul lulusan SMU/SMK sederajat, pendaftaran dibuka secara online mulai 11 agustus 2020 sampai dengan 25 agustus 2020.

Proses seleksi terbagi dalam tiga tahap yaitu seleksi adminitrasi (pengumuman lolos seleksi tanggal 31 agustus 2020), seleksi online Tes Potensi Akademik (TPA) tanggal 07 september 2020 dan seleksi Online Tes Bahasa Inggris tanggal 08 September 2020

Sedangkan pendaftaran dan seleksi beasiswa dokter spesialis afirmasi otsus Papua tahun 2020 dibuka secara daring atau online. Pendaftaran mulai tanggal 10 Agustus 2020 hingga 30 Agustus 2020.
Kemudian seleksi administrasi berkas dan wawancara mulai tanggal 31 agustus sampai 2 september 2020.

Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi sekretariat pada kantor BPSDM Provinis Papua atau melalu email ke bpsdmpapua2017@gmail.com

Informasi lebih lanjut silahkan klik link dibawah:
KLIK DISINI UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA Pendaftaran dan Seleksi Beasiswa Siswa Unggul Otsus Papua 2020

SILAHKAN KLIK DISINI UNTUK MELANJUTKAN PENGUMUMAN Pendaftaran dan Seleksi Beasiswa Dokter Spesialis Afirmasi Otsus Papua 2020

Editor: HANS BISAY

Komentar