Pramuka Diminta Tangkal Pengaruh Radikal

JAYAPURA | PAPUA TIMES- Pelaksana Harian (Plh) Gubernur Papua, Dr.Ridwan Rumasuku,SE.,MM mengajak seluruh anggota Pramuka Papua berperan menjadi pelopor dalam menangkal pengaruh-pengaruh radikal yang belakangan marak di tanah air.

Anggota Pramuka Papua diminta membantu pemerintah menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan masing-masing.

“Jadilah Pelopor, penangkal pengaruh-pengaruh radikal yang mengganggu keamanan baik dilingkungan tempat tinggal, tempat kerja atau sekolah dan Daerah Papua yang kita cintai,“ajak Rumasukun saat melepas Kontingen Raimuna Nasional XII Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Papua di halaman Kantor Gubernur, Dok II Jayapura.

Kwarda Papua mengikuti Raimuna Nasional XII di Bumi Perkemahan Cibubur,14-21 Agustus mendatang.

Rumasukun dalam arahannya berharap kontingen Kwartir Daerah Papua mengikuti kegiatan Raimuna Nasional ini dengan menjaga nama baik Daerah Papua.

Dikatakannya masa depan bangsa dan negara harus diperjuangkan dengan rasa penuh tanggung jawab. “Tanpa kejujuran, tanpa disiplin tanpa kegigihan tanpa persatuan tanpa semangat kontribusi bagi kemajuan bersama, tanpa percaya diri dan tanpa optimisme maka masa depan Bangsa dan Negara tidak akan terwujud,”kata Rumasukun.

Dengan Disiplin yang tinggi dan bertanggung jawab, bekerja dan berdoa, hormat dan santun kepada orang yang lebih tua dan menyayangi sesama pastilah masa depan dan harapan dari orang -orang yang mencintai kita akan terwujud, tambahnya.

Ketua Kontingen Kwarda Papua, Kristhina L. Mano dalam laporannya menyampaikan Raimuna merupakan ajang untuk menumbuhkan jiwa patriotisme dan kebangsaan.

Kegiatna ini juga sebagai upaya meningkatkan kompetensi, kapasitas, termasuk kreatifitas dan inovasi untuk kemajuan gerakan pramuka.

“Raimuna ini adalah ajang pertemuan Pramuka Penegak dan Pandega di seluruh Indonesia yang diselenggarakan Pasca Covid 19 dan dan Kontingan Kwartir Daerah ini adalah orang – orang pilihan dari gudep sampai akhirnya terpilih sebagai peserta dari 16 Kwarcab yang ada di Papua,“ pungkasnya.

Editor | GRACE WAAS