Frans Pekey dan Warga Kota Jayapura Pecahkan Rekor MURI

JAYAPURA | PAPUA TIMES- Penjabat Wali Kota Jayapura, Dr Frans Pekey bersama warganya berhasil membentangkan bendera Merah Putih terpanjang dan memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Pj Wali Kota bersama jajaran ASN serta masyarakat Kota Jayapura, Rabu 1 Mei 2024 berhasil betangkan bendera Merah Putih sepanjang 10,76 kilometer mulai dari jembatan merah hingga holtekamp.

Walikota Frans Pekey mengatakan pembentangan bendera Merah Putih sepanjang 10,76 km merupakan bagian dari acara peringatan Hari Integrasi Papua ke dalam NKRI. Sekaligus sebagai bentuk komitmen dari pemerintah bersama masyarakat menjaga dan mencintai NKRI.

“Ini merupakan bentuk cinta masyarakat Kota Jayapura menjaga dan mencintai NKRI,”ujar Pekey yang menerima langsung piagam penghargaan dari MURI.

Direktur Pemasaran MURI Indonesia, Awan Rahargo mengatakan pembentangan Bendera Merah Putih sepanjang 10,76 kilometer tersebut merupakan yang terpanjang bukan saja di Indonesia, tetapi juga di dunia.

Pembentangan Bendera Merah Putih yang dilakukan Pemkot Jayapura mengalahkan kegiatan serupa yang diselenggarakan oleh Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara pada Agustus 2023, sepanjang 7,8 kilometer.

“Hari ini Kota Jayapura telah berhasil memecahkan Rekor Muri sebelumnya, pembentangan merah putih dari Ring Road hingga Holtekamp ini mencapai 10, 76 kilo dan ini merupakan yang terpanjang di Indonesia sekaligus yang terpanjang di dunia,” kata Awan Rahargo.

Awan berharap kegiatan pembentangan bendera merah putih ini dapat membangkitkan semangat nasionalisme. “Ini selaras dengan visi misi Rekor Muri yaitu menggelorakan semangat kebanggaan Nasional,” katanya.

Editor | HANS B | SIMSON RUMAINUM

Komentar