Bonus Atlet PON Papua Diserahkan 20 November 2021

JAYAPURA | PAPUA TIMES- Gubernur Papua, Lukas Enembe,SIP,MH dijadwalkan akan menyerahkan bonus kepada atlet, pelatih dan official kontigen PON Papua secara simbolis pada acara Malam Apresiasi yang digelar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Papua, Sabtu, 20 November 2021 di Istora Papua Bangkit Stadion Lukas Enembe, Kampung Harapan, Sentani, Kabupaten Jayapura.

Demikian disampaikan Sekretaris Umum (Sekum) KONI Papua, Kenius Kogoya,SIP,MH kepada pers di Jayapura. “Atlit PON kita dahulukan anggaran sudah tersedia. Rencananya kalau tidak ada halangan di hari Sabtu 20 November 2021 pada acara malam apresiasi atlet sekaligus pemberian bonus secara simbolis oleh bapak gubernur Lukas Enembe,”ungkap Kenius sekaligus meralat pemberitaan media ini sebelumnya yang menginformasikan pembayaran bonus diberikan 20 Desember 2021.

SIAPA CALON GUBERNUR PAPUA 2024-2029, PILIHAN ANDA
  • Add your answer
Poll Options are limited because JavaScript is disabled in your browser.

Dijelaskan Sekum KONI, bonus untuk atlet, pelatih dan official Papua telah dihitung dan jumlahnya Rp400 milliar lebih. “ Bonusnya kurang lebih hampir kurang lebih 400 ratusan miliar lebih. Jumlah ini bertambah karena over target medali yang dicapai atlet Papua. Awalnya yang kita hitung di induk (anggaran KONI Papua) sekitar Rp300 ratusan miliar. Makanya ditambah pemerintah untuk membayar bonus,”jelasnya.

Dia Kembali menegaskan bahwa bonus tersebut diterima utuh. Karena pajak ditanggung Pemerintah Provinsi Papua. “Bonus untuk atlet, pelatih asisten pelatih dan official diterima penuh. pajak ditanggung pemerintah,”tegas Kenius Kogoya.

Peraih medali emas perorangan PON XX Papua memperoleh bonus senilai Rp 1 miliar. Adapun untuk beregu diganjar masing-masing Rp 650 juta. Perak perorangan Rp 500 juta, perak beregu Rp 325 juta, perunggu perorangan Rp 250 juta, perunggu perorangan Rp 162,5 juta dan non medali Rp 10 juta.

Editor | HANS BISAY