Uncen-Anu Australia Gelar Penelitian

JAYAPURA (PTIMES)- Universitas Cenderawasih (Uncen) Jayapura melalui Pusat Studi Pengentasan Kemiskinan dan Pembangunan Papua (CPdP-Uncen) bersama Crawford School of Public Policy Australian National University (ANU) menggelar penelitian bersama mengenai indikator ekonomi dan sosial masyarakat terhadap penyakit malaria. Kegiatan ini merupakan bagian dari penilitian jangka panjang dampak malaria di wilayah pasifik.

Kegiatan penelitian didanai oleh Indonesia Project Crawford School of Public Policy-ANU dengan melibatkan dosen, mahasiswa dan alumni fresh graduate Uncen.Tim ANU dipimpin oleh Prof. Budy Resosudarmo dan Riswandi (PhD Student), sementara itu tim CPdD Uncen terdiri dari Julius Ary Mollet, SE.,MBA.,MTDev.,PhD (Supervisor Coordinator), Maria Hukubun, S.Sos, M.Kes (Field Coordinator) dan Elisabeth Wambrauw, PhD (Field Coordinator).

SIAPA CALON GUBERNUR PAPUA 2024-2029, PILIHAN ANDA
  • Add your answer
Poll Options are limited because JavaScript is disabled in your browser.

Menurut Ary Mollet, Ph.D penelitian ini sangat bermnfaat untuk Uncen dalam rangka memberikan sharing knowledge dengan Australian National University dan juga meningkatkan capacity building Uncen. “Yang penting dalam penelitian ini adalah meningkatkan kemampuan dosen dan mahasiswa dalam melakukan peneltian yang bertaraf internasional,”ungkap Mollet.

Dikemukakannya penelitian dilakukan di Kota Jayapura sejak tanggal 10 Januari 2020 hingga 07 Februari 2020 dengan melibatkan 603 respoden. “Pre-training design survey online menggunakan model yang dikembangkan oleh World .Suvei menggunakan smartphone sehingga dapat menghemat waktu dan hasilnya langsung dapat diinput.”

Editor: HERMON KADIWARU