Bupati Puncak: Jokowi Unggul 158 Ribu Suara

Ilaga (PTIMES)- Bupati Kabupaten Puncak, Willem Wandik,SE,M,Si memastikan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Rabu (17/4/2019) di daerahnya berlangsung aman dan sukses.
Orang nomor satu di Kabupaten Puncak itu menginformasikan Pemilu 2019 yang berlangsung dipusatkan di Distrik, Ilaga, Gome,Beoga, Sinak dan Distrik Doufo telah selesai dilakukan pencoblosan dan perhitungan sementara untuk pemilihan Capres dan Cawapres, pasangan nomor urut 1 ir. Joko Widodo (Jokowi) dan H Ma,aruf Amin unggul.
“Seperti yang sudah saya sampaikan dari awal, bahwa masyarakat di Kabupaten Puncak dari awal membungkus suara untuk calon presiden Jokowi dan capres Maruf Amin, dan terbukti sampai sore ini, dari data lapangan yang kami peroleh, hampir 158 ribu, suara dari masyarakat Puncak, semuanya diberikan kepada capres Joko Widodo dan capres Maruf Amin,karena kepala suku, agama, semua masyakat hanya tahu nama Jokowi aja,”ungkap Willem Wandik kepada pers Rabu petang (17/4/2019).
Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Puncak sebanyak 158.330 pemilih yang terbagi atas pemilih laki-laki berjumlah 816.85 ribu dan pemilih wanita 76,655 ribu.
Bupati juga menyampaikan bahwa perhitungan untuk Calon Anggotan Legislatif (Caleg) Dewan Perwakil Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI), Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) , DPRD Provinsi dan Kabupaten masih dalam proses perhitungan karena cukup banyaknya jumlah peserta. “Untuk pemilihan capres, kita sudah bisa tahu informasinya, hanya saja untuk caleg, itu yang kami masih tunggu informasi resmi dari KPUD Puncak,karena pesertanya banyak,”kata Bupati.
Wandik menambahkan bahwa pelaksanaan Pemilu 2019 di Kabupaten Puncak menggunakan sistim Noken. Sistim tersebut sesuai dengan keputusan Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MKRI) dan KPU yang diberlakukan di Kabupaten Puncak dan 11 Kabupaten Lainnya yang berada di Pegunungan Papua.“Jadi sistem noken ini sudah ada keputusan PKPU dan juga MK, dimana Noken hanya menggantikan kotak suara,”jelas Bupati.
Sementara itu, Komandan Satuan Brigade Mobil (Dansat Brimob) Papua Komisaris Besar (Kombes) Polisi Jeremias Rontini yang bertugas sebagai Perwira Pemantau Wilayah (Pamatwil) Kabupaten Puncak mengatakan Pemilu di daerah itu secara umum berlangsung aman dan kondusif. Proses Pemilu telah dilaksanakan dan diharapkan pleno perhitungan suara dapat berjalan tepat waktu dan aman.
“Harapan kami Polri dan TNI, pemerintah daerah, kondisi ini bisa aman sampai dengan perhitungan suara dan pleno, tetap terjaga keamanannya dan proses ini bisa berjalan aman dan lancar,”ujarnya.

Editor: ISAK WONSIWOR

Komentar