PB PON Papua Revisi Buku Panduan PON XX 2020

JAYAPURA (PTIMES) – Panitia Besar Pekan Olahraga Nasional (PB PON) Papua memastikan bakal melakukan revisi buku panduan iven empat tahunan itu, yang diharapkan rampung sebelum pelaksanaan Chef de Mission (CdM) meeting KONI se-Indonesia, kali kedua beberapa bulan mendatang.

Revisi atau penyempurnaan menurut Ketua Harian PB PON Papua Yunus Wonda, untuk meyakinkan serta memastikan pelaksanaan iven empat tahunan itu di Bumi Cenderawasih, dapat berjalan sebagaimana mestinya.

SIAPA CALON GUBERNUR PAPUA 2024-2029, PILIHAN ANDA
  • Add your answer
Poll Options are limited because JavaScript is disabled in your browser.

“Revisi ini supaya pada CdM kali kedua, semua sudah maksimal dab tidak ada lagi masalah. Intinya buku panduan PON ini harus fix secepatnya”.

“Sehingga dapat meyakinkan seluruh provinsi di Indonesia untuk hadir di PON Oktober mendatang,” jelas dia disela-sela penutupan CdM KONI se-Indonesia, di Sentani, Kabupaten Jayapura, Jumat (14/2) malam.

Menurut ia, dalam pelaksanaan CdM terungkap bahwa progres atau kemajuan persiapan sampai dengan saat ini telah mengalami peningkatan. Dalam artian, seluruh persiapan tidak mandek atau jalan ditempat.

Oleh karenanya, dia berharap semua pihak dapat bekerja keras untuk meningkatkan progres di sisa waktu yang ada.

“Terutama untuk PB PON Papua sendiri yang akan mendorong dimaksimalkannya waktu pengadaan peralatan yang saat ini masih ada di luar Papua,” kata ia.

Sebelumnya, Menpora Zainudin Amali membuka CdM meeting KONI se-Indonesia, di Sentani, Kabupaten Jayapura, Kamis malam. Kegiatan ini dihadiri pengurus seluruh KONI se-Indonesia.

EDITOR : ERWIN