Pemprov Papua Diminta Rampungkan Relokasi Warga Sekitar Stadion Papua Bangkit

JAYAPURA (PTIMES) – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua diminta segera merampungkan persoalan relokasi warga yang tinggal di sekitar areal Stadion Papua Bangkit, Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura

Menurut Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Papua atau DPRP Yunus Wonda, tugas itu sepenuhnya menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi Papua.

SIAPA CALON GUBERNUR PAPUA 2024-2029, PILIHAN ANDA
  • Add your answer
Poll Options are limited because JavaScript is disabled in your browser.

“Memang rencana pemindahan warga yang berdomisili di kasawan stadion itu sudah dibahas bersama pemerintah”.

“Untuk itu, kita harap segera rampung sebab mengingat penataan kawasan stadion harus segera dilakukan secepatnya,” terang ia di Jayapura, Selasa.

Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR, John Wempi Wetip dalam satu kesempatan meminta Pemerintah Provinsi Papua segera merelokasi permukiman warga di kawasan Stadion Papua Bangkit.

Hal demikian agar penataan kawasan itu, dapat rampung sebelum Pekan Olahraga Nasional atau PON XX Papua 2020 digelar.

“Dari perhitungan kami ada sekitar 23 rumah yang harus direlokasi. Untuk itu, saya ajak pemerintah provinsi mari kita tuntaskan bersama”.

“Karena penataan kawasan ini secara keseluruhan tidak bisa kita lakukan kalau masih ada penduduk yang bermukim di kawasan itu,” pungkasnya.

EDITOR : ERWIN