Pemerintah dan Masyarakat Tolikara Gelar Natal

KARUBAGA (PTIMES)- Pemerintah, TNI/Polri bersama Masyarakat Kabupaten Tolikara mengelar perayaan Natal bersama di Gereja GIDI Ebenhaezar, Karubaga, Jumat (13/12/2019).

Meski diguyur hujan sejak siang, namun antusias masyarakat mengikuti ibadah Natal dengan tema “Kamu Adalah Sahabatku” dan sub tema “Dengan Natal bersama Pemkab, TNI/Polri bersama masyarakat kita tingkatkan persatuan dan kerukunan mewujudkan Tolikara yang Damai, Aman, dan Sejahtera”

SIAPA CALON GUBERNUR PAPUA 2024-2029, PILIHAN ANDA
  • Add your answer
Poll Options are limited because JavaScript is disabled in your browser.

Wakil Presiden Gereja GIDI Pendeta Usman Kobak,dalam pesan Natal mengajak setiap insan hendaknya menjadi sahabat Allah dengan menuruti perintah – perintahnya. “Setiap kita diajak untuk membangun kebersamaan dan kerukunan umat beragama”. Bebernya.

Menurut Firman Allah sesuai injil Yohanes. 14:12-14 menyebutkan “ kamu adalah sahabat-ku, jikalau kamu berbuat apa yang kuperintahkan kepadamu. Allah sang chalik langit dan bumi serta segalah isinya menginginkan Umat ciptaanya harus menjadi sahabatNya.
“Kita menjadi sahabat Allah dengan taat pada perintah – perintahNya, dengan cara mengasihi sesama saudara, bukan saja sesama Nasrani tetapi juga kepada Umat beragama lain misalnya kepada Muslim, hindu, bunda,”khotbah pendeta Usman.

Dikatakannya, perintah Allah yang utama adalah mengasihi sesama saudara seperti kamu mengasihi diriMu sendiri. Karena itu melalui momen Natal ini semua umat manusia kembali diajak untuk membagun persahabatan dengan saling mengasihi, saling menolong, saling memberi, saling menghargai, dan saling mendukung, tanpa membedakan golongan, ras, dan suku. “Karena kita diciptakan serupa dan segambar Allah sendiri,”ujarnya.

Wakil Bupati Tolikara, Dinus Wanimbo,SH.MH mewakili Pemerintah, TNI/Polri dalam pesan Natalnya mengatakan toleransi antara umat beragaga di daerah itu telah terjalin dengan baik sehingga patut untuk dipertahankan dan ditingkatkan.

Wanimbo mengapresiasi warga gereja dan umat Kristen se-Tolikara karena telah menjaga kebersamaan dan kerukunan antar sesama sehingga selama ini masyarakat Tolikara hidup rukun, damai.

“Saya harap cinta damai Natal kali ini benar–benar tercipta dalam diri kita masing–masing dengan menuruti perintah Allah Yang Maha Kuasa. Budaya orang Dani kebersamaan dengan saling mendukung, saling menolong,”katanya.

Ketua Panitia Natal Tolikara, DR. Edie Rante Tasak,ST MM dalam laporannya mengatakan perayaan Natal 2019 didukung seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Tolikara, TNI/Polri beserta Gereja.

Natal dihadiri Wakil Bupati Tolikara Dinus Wanimbo, SH.MH, Sekda Anton Warkawani,SE, Kapolres Tolikara AKBP Leonard Akobiarek dan Aparat Sipil Negara (ASN), Anggota TNI/Polri serta tokoh-tokoh agama beserta masyarakat dan komunitas muslim di Tolikara.

Editor: LEPIANUS K/DISKOMINFO TOLIKARA